ABSTRAKSI
Bangsa yang maju
akan berorientasi pada budaya tulisan dibandingkan budaya tutur dan lisan.
Membangun sebuah media informasi sekarang ini sangatlah penting, banyak orang
yang tidak mengetahui akan pentingnya media informasi ini, padahal dari media
informasi kita dapat mengetahui banyak informasi yang belum kita ketahui.Oleh
karena itu dibutuhkan media informasi dalam bentuk informasi elektronik melalui
website yang menyajikan banyak informasi yang lebih efisien dibandingkan jika
kita harus mencari informasi langsung ke lapangan yang akan memakan waktu lebih
lama dan biaya yang lebih mahal.
Pesatnya kemajuan dalam bidang ilmu
pengetahuan dan teknologi serta seiring dengan perkembangan zaman membuat peran
informasi menjadi sangat penting. Perkembangan informasi saat ini sangat erat
kaitannya dengan perkembangan komputer sebagai sarana pendukung suatu
pekerjaan. Sebagai penyimpan informasi, komputer merupakan penyampai informasi
yang lengkap, tepat, cepat, dan akurat. Komputer sebagai pendukung informasi
telah menjangkau seluruh bidang.
Preview dari Jurnal
yang Kami dapat simpulkan, sebagai berikut :
Pesatnya kemajuan dalam bidang ilmu
pengetahuan dan teknologi serta seiring dengan perkembangan zaman membuat peran
informasi menjadi sangat penting. Perkembangan informasi saat ini sangat erat
kaitannya dengan perkembangan komputer sebagai sarana pendukung suatu
pekerjaan. Sebagai penyimpan informasi, komputer merupakan penyampai informasi
yang lengkap, tepat, cepat, dan akurat. Komputer sebagai pendukung informasi
telah menjangkau seluruh bidang. Bangsa yang maju akan berorientasi pada budaya tulisan dibandingkan budaya
tutur dan lisan. Membangun sebuah media informasi sekarang ini sangatlah
penting, banyak orang yang tidak mengetahui akan pentingnya media informasi
ini, padahal dari media informasi kita dapat mengetahui banyak informasi yang
belum kita ketahui.Oleh karena itu dibutuhkan media informasi dalam bentuk
informasi elektronik melalui website yang menyajikan banyak informasi.Sistem
manajemen publikasi melalui website ini adalah sistem yang digunakan untuk
kepentingan pusat penelitian, pengembangan geololgi. Dan juga kepentingan bagi
kepentingan masyarakat Indonesia. Tantangan terberat dalam membangun Web adalah
menjadikan Web tersebut menjadi lebih hidup dan bermamfaat bagi yang mengakses
Web tersebut.Banyak alternative teknologi yang membuat web menjadi interaktif
dan sangat dinamis, beberapa diantaranya seperti JAVA, PHP, dan ASP.
Analisis yang
sedang berjalan di Pusat Survei Geologi di Museum Geologi akan digambarkan
berupa flowmap. Tahap pertama yang harus dilakukan adalah mempelajari dan
mengevaluasi sistem yang berjalan. Pemahaman terhadap sistem dilakukan dengan
mempelajari bagaimana sistem tersebut berjalan. Di Pusat Survei Geologi
pengiriman informasi dan publikasi masih menggunakan Jurnal-jurnal, email dan ftp
server. Data yang dikirim oleh penulis akan diproses oleh Redaktur dan
diberikan pada bagian layout. Redaktur sering mengalami kesulitan pada saat
mencari data berita khususnya data-data berita informasi. Bagian layout akan
menempatkan berita dan foto sesuai dengan kolom kolom yang diberikan oleh
redaktur pelaksana. Setelah tersusun pada kolom yang disediakan akan dikoreksi
kembali oleh redaktur, jika sudah sempurna maka akan dikirim ke percetakan
untuk dicetak menjadi buku berupa laporan atau jurnal-jurnal yang ditempatkan
diperpustakaan .
Flowmap adalah
representasi grafik dari sistem informasi, proses – proses, aliran – aliran
data logis, masukan, keluaran, dan file – file serta entitas – entitas sistem
operasi yang berhubungan dengan sistem informasi. Dalam Flowmap dijelaskan,
penulis memberikan daftar berita pada Sekertaris redaksi. Sekertaris redaksiakan
memilih berita dan diserahkan pada redaktur pelaksana. Redaktur pelaksana
mengadakan rapat dengan redaktur untuk menentukan judul berita yang akan
ditampilkan di buku atau jurnal. Judul berita yang dipilih untuk ditampilkan di
buku-buku laporan dan jurnal-jurnal diberikan pada penulis, penulis akan
menyusun materi berita tersebut beserta data-data hasil penelitian.Materi
infrmasi dan data-data hasi penelitian yang sudah lengkap diserahkan pada
redaktur pelaksana yang kemudian diserahkan pada redaktur sesuai bidangnya.
Berita yang telah diberikan pada redaktur akan diedit dan diserahkan pada
bagian layout. Redaktur juga memberikan dummy pada bagian layout, dummy adalah
gambar kolom – kolom dimana informasi dan data-data informasi hasil penelitian
akan ditempatkan. Bagian layout akan menempatkan data-data sesuai dummy
yang dibrikan oleh redaktur. Data yang sudah ditempatkan diserahkan pada
korektor untuk dikoreksi kemudian diserahkan ke redaktur untuk dikoreksi
kembali. data yang sudah dikoreksi redaktur adalah berita yang sudah fix atau
siap untuk dicetak. data tersebut akan diserahkan ke bagian TI untuk dikirim ke
percetakan dan dicetak menjadi jurnal.
Analisis dilakukan
dengan mengadakan wawancara dengan bagian-bagian yang terkait dengan aplikasi
publikasi secara online yang akan dibangun, yaitu bagian TI, Redaktur
,dan bagian layout. Tujuan dari analisis adalah untuk mendapatkan gambaran dari
proses pengolahan data yang akan diterapkan pada aplikasi publikasi secara
online ini, sehingga perangkat lunak yang akan dibangun sesuai keinginan
pengguna. Dari tahap analisis ini, aplikasi dimodelkan sedemikian rupa dengan
menggunakan DFD (Data Flow Diagram).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar